Senin, 16 Januari 2017

Sego Goreng 'Resek'

Pasti dari kalian masih asing dengan nasi goreng 'resek' ini. Tetapi kalau kalian menanyakan pada orang tua kalian yang asli Malang, sudah pasti tahu tempat hits ini. Kenapa diberi julukan nasi goreng 'resek'? Karena cara menggoreng dengan porsi yang super besar, sehingga terlihat seperti resek/sampah.


Gila banyak banget kan porsinya. Pengunjung yang datang pun banyak. Mungkin hal ini pula yang membuat pemiliknya menggoreng nasi dalam porsi besar. Jadi kalau pengunjung datang langsung dilayani. Disini juga disediakan lauk tambahan, selain lauk yang memang sudah disatukan dengan nasi goreng. Jadi kalian tinggal pilih mau tambahan lauk apa.
Tempatnya tidak terlalu besar, jadi buat kalian yang mau makan ditempat sebaiknya cepat-cepat kalau ngunyah. Soalnya banyak yang ngantri makan setelah kalian.

Lokasinya ada di pinggir jalan kalau mau kearah pusat kota/alun-alun. Sehingga tidak susah untuk mengaksesnya. Untuk harga? Sangat terjangkau guys. Seporsi nasi goreng 'resek' dihargai Rp 8.000 saja, sedangkan jika ingin menambah lauk hanya Rp 3.000 saja, untuk minum pun harganya sama dengan yang di warung-warung pada umumnya. So menurut saya tempat ini rekomended banget buat dikunjungi kalo kalian lagi di Kota Malang, atau bagi kalian yang belum tahu nasi goreng yang sudah hits sejak jaman dahulu. Nasi goreng ini buka dari sore sampai malam, kira-kira jam 4 sore sudah mulai buka. Sebaiknya kalau kesini sore saja, jadi kalian masih di periode nasgor yang pertama, dan lebih cepat dilayani karena masih belum banyak pengunjung yang datang. Karena semakin malam, tempat ini semakin ramai.
Ngiler kan kalian!! 
 
Sekian review saya kali ini tentang lokasi kuliner di Malang Raya  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar